Mendisable Fungsi Regedit

Mendisable Fungsi Regedit | Regedit atau kepanjangan dari Registry Editor pada Windows mempunyai fungsi untuk melihat, membuat atau memodifikasi registry di dalam Windows. Nah, karena fungsinya tersebut kadang-kadang disalahgunakan oleh orang-orang atau user yang tidak bertanggung jawab sehingga dapat membahayakan system registry di computer Anda. Tips dan Trik Komputer akan mengetengahkan cara mendisable fungsi regedit tersebut sehingga tidak semua orang (user) dapat merubah atau mengotak-atiknya.
Langkah-langkahnya seperti biasa, masih menggunakan gpedit.msc yaitu Klik Start > Run > kemudian ketik gpedit.msc kemudian tekan Enter atau OK sehingga akan tampil jendela Group Policy Editor.
Kemudian klik User Configuration > Administrative Templates > System hingga tampilannya seperti di bawah ini.
group policy
Kemudian pilih dan klik double Prevent access to registry editing tools hingga tampil “kotak dialog” seperti di bawah ini.
prevent acces
Kemudian pilih “enabled” pada opsi yang ada, dan juga pilih “yes” pada “disable regedit from editing tools?”
Kemudian Klik OK atau Apply dan tutup jendela gpedit.msc.
Sekarang, user sudah tidak bisa mengakses fungsi regedit tersebut dan akan muncul peringatan (warning) seperti di bawah ini.
registry editor

Selamat Mencoba ...

Tips Disable Copy Paste File

Tips Disable Copy Paste File | Apakah PC atau laptop Anda sering digunakan oleh orang lain? Jika, ya, apakah mereka sering mengcopy data atau file-file penting tanpa seizin Anda? Jika menghendaki, Anda dapat membuat file-file penting Anda tersebut tidak dapat dicopy paste begitu saja. Berikut Tips Men-Disable Copy Paste File bersama Tips dan Trik Komputer sehingga setiap user tidak dengan mudah untuk melakukan copy paste file-file kita ke media penyimpanan, seperti flash disk, disket, CD/DVDRW, media portable lainnya.
Sebelumnya, Tips Komputer mengucapkan terima kasih kepada Mas Irfan atas izin untuk men-sharing tips mendisable copy paste ini. Semoga amal kebaikannya mendapat balasan dari-Nya. Amin,…
Langsung saja, berikut tipsnya.
  • Klik Start >> Run >> ketik Regedit kemudian OK atau ENTER.
  • Klik HKEY_LOCALMACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control
  • Klik kanan pada Control pilih New >> Key kemudian beri nama “StorageDevicePolicies” (tanpa tanda kutip)
control
  • Klik kanan pada Storage Device Policies kemudian pilih New >> DWord Value kemudian beri nama “Write Protect” (juga tanpa tanda kutip).
write protect
  • Kemudian klik double pada Write Protect tersebut, kemudian ganti value datanya menjadi 1.
  • Kemudian Restart Komputer/Laptop Anda.
  • Selesai
Jika berhasil, setiap kali ada orang lain yang ingin mengcopy paste file, maka komentarnya seperti di bawah ini.
error copying
Jika ingin mengembalikan ke kondisi semula, ganti value datanya menjadi 0.

Selamat mencoba ...

Mencegah Menghapus Printer Secara Tidak Sengaja

Mencegah Menghapus Printer Secara Tidak Sengaja | Jika komputer sering dipakai oleh orang lain, maka tidak menutup kemungkinan ada user yang secara tidak sengaja atau bahkan sengaja iseng untuk menghapus file/folder tertentu, tidak terkecuali menghapus atau mendelet printer printer yang terinstall di komputer kita. Untuk mengantisipasi hal-hal tersebut, Anda dapat mengaplikasikan tips mencegah menghapus printer yang terinstall di komputer berikut ini bersama Tips Trik Komputer.

Pada tips kali ini, seperti yang sudah-sudah, saya menggunakan fasilitas Windows, yaitu dengan menggunakan group policy editor. Langkah-langkahnya sebagai berikut.

1. Klik Start >> Run >> kemudian ketikkan gpedit.msc hingga akan muncul jendela group policy editor.

2. Klik User Configuration >> Administrative Templates >> Control Panel >> Printers hingga tampilannya seperti di bawah ini.
group policy

3. Kemudian pada panel sebelah kanan, klik double pada “Prevent deletion of printers” hingga muncul jendela prevent deletion of printers properties, seperti di bawah ini.
prevetn deletion of printers

4. Kemudian pilih Enabled pada opsi yang ada.

5. Kemudian tekan OK dan / atau Apply.

6. Restart atau log off komputer atau laptop

7. Selesai

Sekarang, Anda coba untuk mengklik kanan pada salah satu icon printer kemudian pilih delet dan pastikan Anda mendapati pesan seperti di bawah ini.
error

Jika belum pernah mencoba, selamat mencoba..

Tips Menyembunyikan Drive pada Komputer

Tips Menyembunyikan Drive pada Komputer | Tips ini menggunakan fasilitas regedit (registry editor). bahwa tips ini berguna untuk alasan keamanan atau privasi di mana kita dapat menyembunyikan drive tertentu yang berisi data privasi atau data penting lainnya.

Jika tertarik, silakan ikuti tipsnya berikut ini.

Pertama, klik Start >> Run >> ketik regedit kemudian tekan OK atau ENTER hingga akan muncul jendela Registry Editor.

Kedua, klik HKey_Current_User\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\ Policies\Explorer

Ketiga, klik kanan pada area kosong di dalam folder Explorer tersebut kemudian pilih DWORD Value kemudian beri nama (rename) dengan NoDrives.
folder explorer


Keempat, klik double NoDrives tersebut kemudian isikan value datanya sesuai dengan nomor (kode) drive yang akan kita sembunyikan. Berikut nomor (kode) dari masing-masing drive tersebut.

  • Drive A = 1
  • Drive B = 2
  • Drive C = 4
  • Drive D = 8
  • Drive E = 16
  • Drive F = 32
  • Drive G = 64
  • Drive H = 128
  • Drive I= 256
  • Drive J = 512
  • Drive K = 1024
  • Drive L = 2048
  • Drive M = 4096
  • Drive N = 8192
  • Untuk semua drive >> 67108863

Sebagai contoh, jika kita ingin menyembunyikan drive E maka kita mengisikan value datanya dengan angka 16..
edit DWORD

Kelima, kemudian Restart komputer

Keenam, selesai

Sekarang, bukalah Windows Explorer atau My Computer, dan pastikan kita sudah melihat drive yang kita sembunyikan tersebut.

Untuk mengembalikannya (memunculkan kembali drive yang telah disembunyikan) adalah sebagai berikut.

Pertama, ulangi langkah pertama dan kedua seperti di atas.

Kedua, hapus NoDrives pada folder Explorer tersebut.
no drives

Ketiga, Restart computer

Keempat, selesai

Sekarang, bukalah Windows Explorer atau My Computer dan pastikan drive yang sebelumnya disembunyikan telah muncul kembali.

Menyembunyikan Menu Search dari Menu Start

Menyembunyikan Menu Search dari Menu Start | Menu Search yang disediakan Windows XP bertujuan untuk membantu kita dalam mempermudah pencarian suatu file/folder atau komputer dalam suatu jaringan LAN atau bahkan jaringan internet. Namun karena alasan tertentu, misalnya alasan keamanan, kita dapat menyembunyikan menu tersebut dari menu Start. Salah satu cara untuk menyembunyikannya adalah dengan menggunakan fasilitas gpedit. Berikut ini tips dan triknya.

Pertama, buka gpedit dengan cara klik START >> Run >> kemudian ketikkan gpedit.msc kemudian OK atau ENTER hingga akan muncul jendela group policy editor (gpedit).

Kedua, klik User Configuration >> Administrative Templates >> Start and Menu Taskbar >>

Ketiga, pada panel sebelah kanan pilih (klik) Remove Search menu from Start Menu hingga muncul jendela Remove Search menu from Start Menu, seperti di bawah ini.
gpedit

Keempat, dari ketiga opsi, pilih opsi “Enabled” kemudian pilih OK atau Apply.

Kelima
, tutup jendela gpedit

Keenam, selesai.

Sekarang, pastikan menu Search sudah tidak muncul lagi pada menu START.

Selamat Mencoba..

kunci File dan Folder Dengan Easy File Locker

kunci File dan Folder Dengan Easy File Locker | Setiap user pasti mempunyai data / file penting yang mungkin tidak boleh seorang pun mengetahuinya, misalkan saja data perusahaan atau pun data penting lainnya. Jika computer yang kita gunakan sering dipakai oleh orang lain maka membiarkan data / file penting tersebut tanpa proteksi adalah sangat beresiko karena orang lain mungkin akan dapat menemukan dan membuka data / file tersebut dan akibatnya akan menjadi fatal.

Sehubungan dengan hal tersebut, kita dapat menggunakan aplikasi yang dapat membantu memproteksi file atau folder yang berisi data penting tersebut. Aplikasi untuk tujuan ini tidak sulit kita temukan di internet baik aplikasi yang bersifat gratisan (freeware) maupun yang berbayar. Bagi yang berkantong tipis, jangan kuatir untuk tidak mendapatkan freeware yang lumayan bagus.

Dan salah satu freeware yang dapat kita gunakan untuk tujuan tersebut adalah Easy File Locker. Easy File Locker adalah salah satu freeware security yang dapat kita gunakan untuk memproteksi file atau folder termasuk subfolder yang berisi data-data penting milik kita. Dengan freeware tersebut, seseorang tidak akan dapat membuka, membaca, memodifikasi, menghapus, memindahkan, atau mengcopy file yang telah kita kunci sebelumnya. Bahkan file yang telah kita sembunyikan dengan freeware ini tidak akan terlihat oleh orang lain atau dengan menggunakan program / aplikasi apa pun. Hebat, kan!!

Jenis proteksi yang ditawarkan oleh freeware ini adalah meliputi beberapa opsi berikut ini:
  • Accesable, dengan opsi ini, suatu file / folder akan dapat diakses oleh orang lain.
  • Writable, dengan opsi ini, suatu file / folder masih akan dapat ditulisi oleh orang lain.
  • Deletable, dengan opsi ini, suatu file / folder masih akan dapat dihapus oleh orang lain.
  • Visible, dengan opsi ini, suatu file / folder masih akan terlihat oleh orang lain.
Kelebihan lain, Easy File Locker ini mampu berjalan (memproteksi) file / folder computer dalam Safe Mode. Selain itu, setidaknya masih menurut klaim develover-nya, freeware yang berukuran cukup ringan ini menjamin tidak akan mengubah atau pun merusak file / folder yang diproteksi tersebut. Kita pun tidak perlu kuatir jika freeware ini akan memperberat system.

Jika tertarik, silakan untuk mendownload-nya di sini.

Setelah mendownloadnya, silakan untuk melakukan installasi terlebih dahulu. Jika berhasil, screenshotnya seperti di bawah ini.

easy file locker

Untuk keamanan, silakan untuk me-reset (mengganti) password terlebih dahulu melalui menu System >> Add Password. Selain digunakan untuk membuka aplikasi itu sendiri, password ini diperlukan untuk meng-uninstall aplikasi ini. Jadi tanpa password ini tidak ada seorang pun yang dapat meng-uninstall aplikasi ini. Hebat, kan!!

Contoh langkah-langkah untuk melakukan proteksi salah satu file / folder adalah sebagai berikut.

Pertama, jalankan Easy File Locker.

Kedua, klik menu Edit >> Add File jika ingin memproteksi file, klik menu Edit >> Add Folder jika ingin memproteksi suatu folder.

Ketiga, pilih file atau folder dengan mengklik "path" kemudian cari file / folder yang ingin diproteksi kemudian dilanjutkan dengan "OK", tampilannya seperti di bawah ini.
setting

Keempat, centangi opsi-opsi yang diinginkan, apakah file / folder akan dapat dilihat (visible), atau apakah file dapat diakses (accessable), atau menambahkan opsi lainnya yang kemudian dilanjutkan dengan "OK".

Kelima, sekarang bukalah file / folder dengan menggunakan Windows Explorer dan pastikan file / folder tersebut telah terproteksi sesuai dengan keinginan kita.

Keenam, selamat mencoba.

Proteksi Data Penting dengan My Lockbox

Proteksi Data Penting dengan My Lockbox | Apakah laptop/PC kita sering dipinjam atau digunakan oleh orang lain, seperti teman, saudara, atau bahkan ayah/ibu kita? Jika ya, maka kita perlu mengamankan data-data penting yang tersimpan di laptop/PC agar orang yang menggunakan laptop/PC kita tersebut tidak dapat mengaksesnya atau membukanya.

Proteksi Data Penting dengan My Lockbox | Untuk tujuan tersebut, kita dapat menggunakan bantuan software. Salah satu software yang dapat kita gunakan adalah My Lockbox. My Lockbox adalah software gratis (freeware) yang dapat memproteksi folder (yang berisi file-file atau data-data penting lain) agar tidak dapat diakses / dibuka oleh orang lain dengan memberikan password.

Folder yang telah diproteksi akan menjadi tersembunyi dan tidak terlihat oleh orang yang tidak berhak. Jadi tanpa mengetahui passwordnya, orang lain tidak dapat mengakses folder yang telah diproteksi dengan My Lockbox tersebut.

Berikut beberapa fitur dan keunggulan My Lockbox :

  • Support hotkey untuk membuka control panel dengan sebuah keystroke sederhana.
  • Proteksi dengan password yang efektif.
  • Mendukung volume FAT,FAT32, NTFS.
  • Mendukung sistem operasi windows (XP, Vista, Win 7) termasuk edisi 64-Bit.
  • Dapat mengunci semua folder yang ada pada komputer dengan password.
  • Proteksi yang instant, tidak menyebabkan file menjadi berantakan dan saling berebut tempat.
  • Melindungi folder bahkan dalam modus aman.
  • Aplikasi ini merupakan freeware alias gratis namun jika menghendaki, kita dapat melakukan upgrade ke My LockBox pro (profesional edition) namun tentunya tidak gratis lagi.
  • Proteksi yang diberikan sangat aman,bahkan system administrator juga tidak akan dapat mengakses tanpa password yang benar dan valid.
  • mampu memproteksi folder meskipun sistem berjalan dalam Safe Mode.

Pra Penggunaan My Lockbox:

Pertama, silakan lakukan download softwarenya terlebih dahulu di SINI.

Kedua, lakukan installasi file My Lockbox dengan mengklik “mylockbox_setup” kemudian tinggal meng-klik next-next hingga installasi berakhir.

Ketiga, pada proses installasi kita disuruh untuk memasukkan password. Buatlah password yang sulit ditebak oleh orang lain atau program pelacak password.


Keempat, selamat mencoba menggunakan My Lockbox.

Langkah-langkah menggunakan My Lockbox untuk memproteksi suatu folder adalah sebagai berikut :

Pertama, jalankan My Lockbox dengan mengklik shortcutnya pada desktop, kemudian masukkan password dan screenshotnya seperti di bawah ini.
my lockbox
my lockbox

Kedua, klik tab “Set” sehingga muncul jendela Browse For Folder. Pilihlah salah satu Folder yang akan diproteksi kemudian lanjutkan dengan menekan OK. (Pada contoh ini, saya akan memproteksi folder E:\Games
browsr

Ketiga, kemudian klik tab "Lock" (ada di sebelah kiri)
free


Keempat, jika berhasil pastikan statusnya menjadi “Locked” dengan simbol silang berwarna merah, seperti screenshot di bawah ini.
free

Kelima, untuk memastikan bahwa folder telah terproteksi dan tersembunyi, silakan buka Windows Explorer dan pastikan folder tersebut (yang kita protek) sudah tidak terlihat lagi. Pada contoh ini, folder E:\Games sudah tidak terlihat lagi.

Keenam, untuk membuka kembali folder yang telah kita proteksi adalah tinggal mengklik tab “Unlock” yang ada si sebelah kiri. Sekarang, silakan lihat folder yang telah dibuka akan terlihat lagi pada Windows Explorer.
free
Ketujuh, selamat Mencoba.

DOWNLOAD MY LOCKBOX